Polisi Ungkap Kematian Mahasiswi UNG di Kamar Kos Disebabkan Penyakit Maag Akut

LIGO.ID – Teka-teki kematian mahasiswi pasca sarjana Universitas Negeri Gorontalo (UNG), Rita Van Gobel asal Bolmong Utara yang meninggal di kos-kosan akhirnya mulai terungkap.

Kapolres Gorontalo Kota, AKBP Desmont Harjendro mengungkapkan kematian Rita disebabkan karena terindikasi maag akut. Ia menegaskan, tidak ada tanda-tanda kekerasan pada Rita sebelum meninggal.

“Dalam pemeriksaan visum tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada jenazah. Dari keterangan pihak keluarga, suaminya mengatakan bahwa istrinya memiliki riwayat penyakit yaitu maag akut,” ujar AKBP Desmont dalam keterangannya, Rabu (15/1).

Baca juga :  FLS2N Tahun 2024 Lombakan Tujuh Cabang, Lukman: Jurinya dari Eksternal

Desmont mengatakan, komunikasi terakhir suami dengan sang istri atau Rita terjadi pada hari Sabtu (11/1) lalu. Namun, setelah itu Rita tidak bisa dihubungi lagi sehingga suaminya memutuskan mendatangi kos istrinya tersebut.

Setelah sampai di kos Rita, ternyata kamarnya dalam keadaan terkunci dan suaminya membuka pintu dengan cara mendobrak dengan disaksikan penghuni kos yang lain.

“Dan setelah terbuka kondisi sang istri sudah meninggal dunia,” ujar Desmont.

Selain itu, Desmont menyampaikan bahwa dari keterangan visum Rika Van Gobel sudah sekitar 12 jam meninggal dunia di dalam kamar kosnya.

Baca juga :  Kesuksesan Pileg dan Pilpres Harus Jadi Contoh pada Pelaksanaan Pilkada

“Jenazah tinggal sendirian di kos dan suami bekerja di wilayah Atinggola dan seminggu sekali istrinya pulang kesana,” tutupnya. (arl/ggf)

Komentar