Reses di Desa Dutohe, Lolly : Aspirasi Rakyat Harus Segera Direspon dan Direalisasi

Gorontalo – ligo.id – Reses anggota DPRD provinsi Gorontalo Lolly Yunus di Dapil II kabupaten Bone Bolango disambut hangat masyarakat desa Dutohe.

Hal itu dikarenakan aspirasi-aspirasi yang menjadi kebutuhan konstituennya sudah direalisasikan Srikandi dari partai Nasdem itu.

Tidak heran Lolly Yunus menjadi figur yang dekat dengan masyarakat di Bone Bolango.

“Untuk segala aspirasi masyarakat khususnya yang ada di desa Dutohe Alhamdulillah semuanya sudah saya realisasi sebelum-sebelumnya. Meskipun masih ada keluhan-keluhan lain insyaAllah saya akan perjuangkan,” ujar Lolly Yunus. Senin (20/6/2022)

Dalam agenda Reses Masa Persidangan Ketiga Tahun 2021-2022 kali ini Lolly membeberkan hanya ada beberapa aspirasi yang masyarakat sampaikan, terkait pengadaan lampu jalan, akses jalan rabat beton dan lainnya, kata Lolly tentunya harus dibantu.

Baca juga :  Bahas RPJPD Bapppeda Hadirkan Tiga Narasumber Berkompeten

“Untuk aspirasi masyarakat, pengadaan lampu jalan dan lain hal. Ini tentunya kebutuhan masyarakat, saya sebagai wakil rakyat akan memberikan apa yang mejadi kebutuhan masyarakat,” tandasnya. #fn/rd

Komentar