Polisi Redam Tawuran Antar Kampung yang Nyaris Pecah di Jembatan Talumolo, Kota Gorontalo

LIGO.ID – Tawuran antar kampung oleh sekelompok warga kelurahan Bugis dan kelurahan Biawu nyaris terjadi di kecamatan Dumboraya Kota Gorontalo tepatnya di kelurahan Talumolo, Senin (24/2).

Namun, aksi tawuran yang hampir terjadi di sekitaran jembatan Talumolo ini berhasil diredam oleh Tim Ilato Brimob Gorontalo yang saat itu melaksanakan patroli.

Berdasarkan keterangan warga sekitar, tawuran itu dipicu aksi balasan antar sekelompok warga yang bertikai. Namun, belum diketahui penyebab pasti yang melatarbelakangi tawuran antar warga ini. Warga yang siap tawuran itu bahkan berjaga hingga pukul 01.00 WITA.

Baca juga :  Berantas Narkoba, Marten: Harus Masif

Kepala Tim ILATO, Bripka Martin Launda mengatakan bahwa tawuran antar kampung telah berhasil diredam dengan melakukan upaya penyekatan serta mengimbau kamtibmas untuk mengamankan warga sekitar.

Tidak hanya itu, beberapa jumlah barang bukti ditemukan oleh Tim Ilato dalam aksi penggagalan tawuran itu, berupa senjata tajam dengan jenis samurai serta minuman berakohol.

“Kami telah menemukan barang bukti dari Tarkam ini, dan pemilik dari sajam ini telah kami identintifikasi untuk dilakukan upaya kepolisian selanjutnya,” kata Bripka Martin. (in/ggf)

Komentar