Pasca Insiden Napi Keracunan, RS Rujukan Dijaga Ketat Kepolisian

Gorontalo – ligo.id – Rumah sakit yang menjadi rujukan dari para Narapidana yang mengalami keracunan di jaga Ketat Aparat Kepolisian dari Polres Gorontalo Kota. Kota Gorontalo, Senin (10-05-2021).

Aparat yang juga bersenjata lengkap turut bersiaga di ruangan Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Aloe Saboe Kota Gorontalo.

Belum di ketahui penyebab terjadinya keracunan massal narapidana Lembaga Pemasyarakatan Gorontalo.

Pihak kepolisian terus menyelidiki dan mengungkapkan yang menjadi penyebab dari keracunan tersebut.

Para Napi di rumah sakit Aloe Saboe 32 orang dan Otanaha 17 Orang kini menjalani perawatan di rumah sakit rujukan.

Baca juga :  President “Jokowi” Kicks Off  Working Visit to Goro talo 

Komentar