Temukan 76 Fungsi Belum Terlaksana di BKPP Wabup Thariq “Nae Tensi”

LIGO.id – Sering lakukan Inspeksi Mendadak ke kantor OPD, Wakil Bupati Thariq Modanggu ingin mengetahui secara langsung Kinerja ASN di lingkungan Pemda Kabupaten Gorontalo Utara. Banyak hal yang menjadi sasaran Wakil Bupati dalam melaksanakan Sidak ini, terutama masalah Pelayanan dan Penataan Administrasi.

Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Gorontalo Utara yang jadi sasaran Sidak Wabup. Raut wajah Wakil Bupati tiba-tiba berubah setelah mendapatkan ada 76 Fungsi pada Bidang, Sub Bidang dan Sub Bagian yang ada di Kantor yang rutinitasnya mengurusi masalah Kepegawaian.

“Luar biasa, apa yang menjadi Dasar Penilaian Kinerja yang selama ini dikategorikan baik, padahal banyak sekali tidak dijalankan,” kata Thariq dihadapan Kepala Badan dan para Kepala Bidang yang ada dengan nada agak tinggi.

Ditanya apakah dengan Kinerja yang seperti itu, para Aparatur di lingkungan Kantor BKPP tetap menerima Tunjangan Kinerja, Wabup dengan tegas mengatakan “Ya”

“Mereka tetap menerima Tunjangan Kinerja walaupun dengan keadaan yang seperti itu, “ kata Wabup sambil memperlihatkan Daftar Penerimaan Tunjangan Kinerja Daerah untuk bulan September 2019 di Kantor tersebut.

Ditanya awak media tentang solusi yang akan ditempuh dalam mengatasi permasalahan ini Wabup kembali menegaskan bahwa melalui Kepala Badan hal ini akan diselesaikan dalam waktu 2 Minggu.

“Hasil Sidak ini Saya sudah susun serta buatkan daftarnya dan sudah ditandatangani oleh Kepala BKPP Tahir Datau dan akan diselesaikan dalam waktu 2 Minggu,” ujarnya

Di akhir pernyataannya Wakil Bupati yang terlihat masih sangat letih karena baru kembali dari lawatannya di luar daerah itu sangat menyayangkan bahwa OPD yang mengurusi masalah Kepegawaian di Gorontalo Utara ini dari sisi kinerja masih sangat memprihatinkan.

“Bagaimana bisa mengurusi aparatur lainnya sedangkan menata urusan sendiri saja masih seperti ini,” ketus Wabup dengan wajah yang memerah.

“Sungguh sangat disayangkan hal ini terjadi, padahal publik mengharapkan profesionalitas para aparatur negara dalam hal pelayanan terhadap masyarakat melalui Tupoksi yang melekat pada mereka. Semoga saja hal ini bisa segera teratasi.” tutup Wabup. (st)

Baca juga :  Buliide dan Tomulabutao Dicanangkan Sebagai Kelurahan Bersinar

Komentar