RAPBD 2020, Pemda Boalemo Fokus Bangun Infrastruktur

LIGO.ID – Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Kabupaten Boalemo tahun 2020 masih terus dibahas di DPRD.

Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Boalemo, Sofyan Hasan menyatakan bahwa untuk tahun ini prioritas anggaran akan dialokasikan untuk pembangunan infrastruktur. Selain itu, Pemerintah Boalemo juga akan mengurangi porsi anggaran perjalanan dinas di tiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

“Dalam pembahsan anggaran tahun 2020, Pemkab Boalemo akan lebih memprioritaskan pada pembangunan infrastruktur. Dan kami akan mengurangki anggaran perjalanan dinas yang terlalu besar,” kata Sofyan di Boalemo (7/11).

Baca juga :  Marten Sebut FLS2N Wadah Ciptakan Generasi Muda Berbakat

Sofyan menjelaskan, pengurangan anggaran pada SKPD karena banyak sekali penggunaannya yang tidak tepat sasaran. Padahal, selama ini ia berharap anggaran yang telah dialokasikan ke masing-masing SKPD bisa menopang program-program unggulan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Pengurangan anggaran di setiap SKPD sebagai suatu upaya dari pemerintah daerah untuk mengurangi anggaran yang tidak tepat sasaran, karena banyak anggaran di setiap dinas hanya lebih pada hal-hal yang kurang maskimal tujuan penggunaannya. Dan ini akan kami kurangi, serta akan difokuskan pada pembangunan yang lebih nampak,” pungkasnya.

Baca juga :  Tiga Pesan Penjagub Ismail Dalam Gebyar UMKM 2024

Komentar