OJK Dukung KUR BSG Biayai UMKM Sektor Perdagangan dan Nelayan

Gorontalo – ligo.id –  Bank SulutGo (BSG) Cabang Gorontalo gagas kerjasama dengan pemkot Gorontalo melalui program ekosistem pembiayaan KUR pola kemitraan kepada 1000 pelaku UMKM di kota Gorontalo.

Sektor Bohusami Batibo atau sektor nelayan dan Bohusami Basoma atau sektor perdagangan adalah dua sektor yang sangat strategis untuk di kembangkan oleh BSG di kota Gorontalo.

Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) wilayah Sulawesi Utara, Maluku Utara dan Gorontalo, Darwisman mengatakan, ini sebagai bentuk keberpihakan bank SulutGo kepada masyarakat terutama dalam sektor UMKM.

Baca juga :  Wawali Sebut MTQ Memiliki Peran Sangat Penting

Menurutnya, Kota Gorontalo adalah kota yang dikenal dengan sektor jasa dan pergadangan yang baik. Ini juga untuk mengakselerasi pemulihan ekonomi di provinsi Gorontalo serta memacu pertumbuhan ekonomi di provinsi Gorontalo.

“Memang program yang diinisiasi ini adalah dalam rangka program percepatan akses keuangan di daerah. Seluruh kabupaten dan kota di Gorontalo kita akan buka akses seluas-luasnya percepatan keuangan daerah,” kata Darwisman.

“BSG terus konsisten dalam mengawal pelaku UMKM yang membutuhkan pembiayaan. Sehingga semua program pembiayaan kredit ini tidak ada yang bermasalah, kita akan kawal terus,” ucapnya.

Sementara OJK terus mendorong peran perbankan atau sektor jasa keuangan dalam mendukung percepatan keuangan pemulihan ekonomi nasional.

Baca juga :  Kunker Presiden RI, Ryan: Membuka Peluang Peningkatan Pariwisata Daerah

Dengan menyiapkan sektor keuangan dalam rangka menghadapi normalisasi kebijakan negara dan menyusun skema pembiayaan berkelanjutan dalam mendukung pengembangan ekonomi baru.

“Kita juga memperkuat skema pembiayaan yang berkelanjutan dalam mendukung pengembangan ekonomi yang baru,” pungkasnya.

“Sehingga dengan program ini, kita akan membangun ekonomi, skema ekosistem usaha yang lebih baik. Kita juga mendorong agar pihak terkait untuk segera melakukan pilot project ekosistem usaha KUR dalam sektor pertanian jagung, sapi, serta kita juga terus mendorong dalam membuka akses keuangan yang lebih produktif bagi masyarakat provinsi Gorontalo,” tutup Darwisman. #zilo/fen

Komentar