Nonton Film KKN di Desa Penari Pakai Kostum Unik

Yogyakarta – ligo.id – Kehebohan film KKN di Desa Penari yang belum lama ini ditayangkan di bioskop membuat beberapa orang ingin segera menontonnya.

Film horor yang diangkat berdasarkan cerita nyata yang viral di media sosial ini kini menjadi film terpopuler saat dirilis.

Bercerita tentang enam mahasiswa yang diteror dan mengalami kejadian mistis saat tengah Kuliah Kerja Nyata (KKN) di salah satu desa yang dikenal dengan desa penari.

Saat pertama kali viral, cerita ini diikuti oleh banyak warganet terutama para mahasiswa karena latar yang diambil merupakan seorang mahasiswa yang tengah melakukan tugas kuliahnya.

Saat film ini ditayangkan di bioskop, banyak warganet yang antusias menjadi penonton pertama yang menyaksikan cerita yang fenomenal tersebut.

Termasuk salah satu warganet yang hendak menonton film KKN di Desa Penari ini dengan menggunakan kostum heboh layaknya penari.

Kalau belum lama ini viral warganet nonton bioskop sambil menggunakan almamater kampus yang biasanya digunakan saat KKN. Kini kembali dihebohkan tiga orang yang datang ke bioskop sambil mengenakan kostum heboh.

Dalam video viral tersebut, terlihat tiga orang tersebut masuk ke gedung bioskop sambil mengenakan kostum tari berwarna merah. Tak ketinggalan dengan riasan muka dan rambut yang ditata layaknya penari akan naik panggung.

Tak lupa pula selendang yang biasanya menjadi aksesori seorang penari saat menari menjuntai di lehernya. Aksinya ini lantas mengundang perhatian dari warganet yang ada di bioskop saat itu.

“Biasanya anak-anak seni atau teater udah biasa jadi tontonan makanya pede-pede aja,” tulis salah satu warganet di Instagram.

“Seharusnya kita kayak gini juga pas nonton,” tulis warganet lainnya.

“Yok nonton pakai kostum,” komentar warganet di Instagram. #yan/rd

Komentar