Ketua DPRD Bonebol Ingatkan Pajak Material Proyek Bolango Ulu

Gorontalo – ligo.id – Ketua DPRD Bone Bolango, Halid Tangahu dalam waktu dekat akan menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan pihak yang menangani proyek pembangunan Bendungan Bulango Ulu.

RDP itu digelar untuk membahas terkait material proyek yang diambil dari area penetapan lokasi yakni di Bone Bolango.

Politisi partai Nasdem itu mengatakan, dalam RDP itu akan dibahas mengenai material proyek tersebut apakah ada kontribusi untuk pajak daerah.

“Kami akan diskusi terlebih dahulu dengan pemerintah daerah siapa-siapa yang akan kita undang. Nanti kita akan lihat seperti apa aturannya. Dalam waktu dekat kita akan undang,” kata Halid usai menghadiri kegiatan pengecekan kemajuan pembangunan Bendungan Bulango Ulu bersama Forkopimda, Sabtu (19/3/2022)

Sementara itu, Kepala SNVT Pembangunan Bendungan BWS Sulawesi II, Marwansyah mengatakan, terkait kontribusi pajak daerah dari material itu masih akan didiskusikan dengan pihak terkait.

Baca juga :  Pemerintah Kabupaten Asahan Gelar Upacara Peringatan Hardiknas

“Kalau kita sih berharap ada kontribusi pajak daerah, seperti harapan bupati bahwa pembangunan ini bisa ada kontribusi untuk daerah dan tentunya itu harus ada pembahasan terlebih dahulu. Karena memang sebagian material yang kita gunakan adalah material yang kita ambil dari area penlok,” ucap Marwansyah.

Marwansyah menegaskan masalah ini harus didiskusikan agar bisa memberikan manfaat untuk kedua belah pihak.

“Semua penyedia jasa kita menggunakan material, karena kebutuhan pertama kita adalah untuk tubuh bendungan, batu semua dan beton dari kuali kita semua,” pungkas Marwansyah. #fn/red

Komentar