Persatuan Dokter Gigi dan Ahli Bedah Mulut Operasi Bibir Sumbing 27 Anak secara Gratis

LIGO.ID – Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Gorontalo bekerjasama dengan Persatuan Ahli Bedah Mulut Indonesia (PABMI) serta Celebes Cleft Center menggelar kegiatan Bakti Sosial operasi bibir sumbing gratis.

Dengan dukungan Pemda Bone Bolango, 27 pasien anak-anak yang berusia 2 bulan ke atas yang menderita bibir sumbing di rumah sakit Toto Bone Bolango ditangani secara gratis.

Suasana penanganan Pasien Operasi Bibir Sumbing di RSUD Toto Bone Bolango

Plt. Ketua Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Gorontalo drg. Juanda Satrio mengatakan bahwa, kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan Bulan Kesehatan Gigi Nasional (BKGN) 2019, dengan tujuan dapat mengobati pasien anak-anak penderita bibir sumbing sebanyak-banyaknya.

“Kegiatan ini merupakan kegiatan dari Bulan Kesehatan Gigi nasional 2019, dan Untuk pasien, kami tidak hanya pasien yang ada di Bone Bolango, tetapi di seluruh wilayah Gorontalo, pasiennya terdiri dari anak-anak dengan usia 2 bulan ke atas dan jumlah mereka kurang lebih ada 27 pasien, target kami adalah, mendapat pasien sebanyak-banyaknya,” tutur Juanda Satrio saat diwawancarai.

Pasien Operasi Bibir Sumbing

Menurutnya, kegiatan bakti sosial tersebut merupakan upaya dari PDGI untuk membantu masyarakat dalam mengatasi masalah kesehatan.

Sementara itu, Santi Muhammad (35) warga desa Tunggulo Selatan Kecamatan Tilong Kabila, Bonebol mengaku senang lantaran sangat terbantu dengan adanya kegiatan tersebut. Ia berharap, kegiatan serupa bisa lebih sering diadakan dan pemerintah lebih memperhatikan masyarakat terutama untuk masalah kesehatan.

“Kami berharap, bahwa kegiatan ini harus jalan terus dan pemerintah juga lebih memeperhatikan masyarakat terutama pada masalah kesehatan” ujar Santi.

Reporter: Edo

Komentar