Kurangi Stunting, Wabup Anas : Masalah Ini Harus Di Seriusi

LINTAS BOALEMO (LIGO) – Kabupaten Boalemo masuk sebagai salah satu Daerah dari 100 Kabupaten yang melakukan tindakan untuk mencegah dan menurunkan angka stunting.

Karena itu, Pemerintah Boalemo terus melakukan upaya penanganan stunting, salah satunya lewat Sosialisasi Materi dan Media Kie Program Prioritas Nasional melalui program 1000 HPK dalam penurunan stanting tingkat Kabupaten Boalemo. Kamis (25/04) di Aula Hotel Grand Amalia.

Saat membuka Sosialisai tersebut, Wakil Bupati Anas Jusuf menyampaikan, Pemerintah Boalemo terus melakukan upaya penangan stunting dengan menjaga kebersihan lingkungan maupun dengan memperbaiki gizi anak dan balita.

“Kekurangan gizi ini berdampak serius terhadap kualitas SDM di masa depan, karena itu masalah ini harus kita seriusi,”kata Anas Jusuf

Menurutnya untuk mengurangi stunting, secara lintas sektor dari seluruh SOPD yang ada harus bekerja secara maksimal. Karena seluruh SOPD memiliki andil dalam upaya penanganan stunting ini.

Baca juga :  Kadis Kominfotik Gorontalo Dorong Lembaga Penyiaran Memperbarui Konten Lokal  

Dalam Sosialisasi itu, Anas Jusuf mengatakan  anak di bawah umur 2 tahun selama tahun 2018 sebanyak 4450 anak, dengan jumlah penderita stunting 157 anak yang tersebar di 10 Desa.

“Persoalan ini tentu menjadi perhatian Pemerintah Daerah untuk di tuntaskan bersama demi membangun masyarakat menuju Bangsa Indonesia sehat dan berprestasi,”jelasnya.

Laporan : Mukrin Laete
Editor : Arlan

Komentar