Golkar Pohuwato Memanas, Suharsi Igirisa Diminta Patuhi Perintah Partai

LIGO.ID – Pengurus Golkar Pohuwato Amran Gaga mendesak Ketua DPD II Partai Golkar Pohuwato untuk merekomendasikan pemecatan Suharsi Igirisa (SI) dari keanggotaan partai ke DPD I Partai Golkar Provinsi Gorontalo.

“Kami pengurus Golkar Pohuwato menilai Ibu Suharsi Igirsa telah melanggar konsistensi sebagai kader,” ungkapnya kepada Media ini, Senin (30/12).

“Kami minta, jika ingin masih bersama dengan Partai Golkar, harus patuh dan taat pada perintah dan mekanisme Partai,’’ pinta Amran

Ia menilai, langkah Suharsi Igrisa telah mendahului keputusan partai tempatnya bernaung yaitu dengan mendeklarasikan diri menjadi calon Wakil Bupati dari Partai Lain.

Baca juga :  Makan Malam dengan Mentan RI, Wali Kota Bahas Pengembangan dan Penguatan KRPL

“Harusnya sebagai senior Golkar, sebelum ada keputusan Partai jangan bertindak,” ucapnya.

Tak hanya itu, menurut Ambran, tindakan seperti itu melanggar aturan organisasi Partai golkar. “Mereka senior Golkar yang mengajarkan kami loyal, tapi ini sudah terang-terangan siap menjadi wakil bupati dari salah satu Partai, tanpa melalui mekanisme yang berlaku dalam Partai Golkar,” jelasnya. (ggf)

Komentar