Ganjar Pranowo dan Bambang Pacul Akhirnya Berdamai di Rakernas PDIP

Jakarta – ligo.id – Sempat dikabarkan hubungan kedua tokoh politik PDIP bersitegang terkait pencalonan Pilpres 2024, Ganjar Pranowo dan Bambang Pacul pun bersalaman di arena Rakernas PDIP. Selasa (21/6/2022).

Sebelumnya, Bambang Pacul pernah melontarkan kritikan keras terhadap Ganjar yang dinilai terlalu berambisi untuk mencalonkan diri sebagai capres.

Bambang menegaskan dukungannya terhadap Puan Maharani sebagai calon presiden (capres) yang akan diusung PDI Perjuangan.

PDI Perjuangan Jawa Tengah bahkan juga pernah, tidak mengundang Ganjar dalam acara pengarahan kader untuk penguatan soliditas partai menuju Pemilu 2024 yang dihadiri Puan Maharani. Ganjar saat itu justru berada di Makassar Sulawesi Selatan.

Baca juga :  Kartini dan Saripa Rahman Hala: Perjuangan dengan Masa Berbeda

Isu keretakan itu kembali menguat saat Ganjar Pranowo hadir di Rakernas Projo di Magelang Jawa Tengah.

Apalagi saat Rakernas Projo, Presiden Jokowi menyentil soal Capres yang akan didukung Projo di Pilpres 2024 nanti. #cak/rd

Komentar