Fashion Show The Allure of Wastra Indonesia di Los Angeles

Amerika Serikat – ligo.id – Fashion show The Allure of Wastra Indonesia sukses dihelat di Los Angeles Amerika Serikat pada awal Maret 2023 kemarin.

Pagelaran busana yang menampilkan keberagaman budaya Indonesia ini berhasil menarik perhatian warga AS.

Dalam ajang fashion show ini, ada tiga desainer tanah air yang berhasil unjuk gigi di gelaran tersebut.

Pertama adalah Identix Batik asal Semarang by Irma Identix, Billiardo Indonesia asal Yogyakarta By Rony Billiardo dan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Samarinda diwakili oleh Ibu Rinda Wahyuni yang membawa produk-produk fesyen unggulan kota tersebut.

Hasil karya desainer yang tampil pada Indonesian show in Los Angeles ini akan dipamerkan selama satu bulan.

Bahkan Hexi salah satu marketplace terlemuka di kota tersebut mengaku tertarik untuk bekerja sama mempromosikan dan menjual hasil karya desainer–desainer tersebut untuk lebih jauh masuk ke pasar Amerika Serikat melalui platform mereka.

Melanie L Linturan selaku Director Hexi Los Angeles, sangat mengapresiasi hasil karya para desainer asal Indonesia itu.

Dirinya pun berharap kerjasama desainer dengan Hexi dapat berjalan baik dan berlanjut di koleksi-koleksi berikutnya.

“Senang akhirnya bisa berkolaborasi dan bekerjasama dengan para desainer terbaik yang ada di Tanah Air. Yang pasti kedepan menjadi modal untuk terus bekerja sama agar budaya Indonesia semakin dikenal di kancah internasional” tegasnya.

Profere sendiri merupakan event organizer berbasis di Houston, AS yang berhasil menggelar Indonesian Fashion Show di Deco building, Los Angeles.

Kegiatan ini juga disupport oleh ITPC Los Angeles, Ibu Yosier selaku Deputy Director ITPC.

Dirinya juga berpesan agar kegiatan promosi wastra Indonesia dapat terus berlanjut, mengingat potensi dan minat pasar AS yang cukup potensial.

Sementara itu, Director of Event Profere LLC, Muhamad Fazari menyatakan kedepan akan terus berupaya mengakomodir para pelaku industri fesyen dan kuliner dalam setiap ajang pameran busana dan kuliner yang diselenggarakan di berbagai negara.

“Kita selaku organizer akan terus berkomitmen mempromosikan Indonesia melalui kegiatan-kegiatan kreatif di bidang Fesyen, Food, Culture, Tourism and Music ke panggung internasional khususnya Amerika Serikat” tandasnya. #

Komentar