Asnawi Mangkualam Kaul Timnas Indonesia Bukan Cuma Tim Penggembira di Qatar

Kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam nampaknya sudah tak sabar untuk beraksi di Piala Asia 2023. Meski bukan tim unggulan di pesta sepak bola terakbar Asia ini, Asnawi tidak ingin Timnas Indonesia cuma sekadar jadi tim penggembira saja di Qatar.

Timnas Indonesia akan mengawali kampanye mereka di Grup D Piala Asia 2023 Qatar dengan menghadapi Irak pada laga matchday 1 di Stadion Ahmed bin Ali, Al Rayyan, Senin (15/1/2024) malam ini pukul 21:30 WIB.

Di atas kertas, Timnas Indonesia merupakan tim terlemah di Grup D ini, grup yang dihuni Irak, Jepang serta Vietnam.

Akan tetapi, Asnawi Mangkualam menegaskan ia dan rekan-rekannya akan berjuang keras untuk meraih hasil terbaik. Skuad Garuda akan mentas di Piala Asia dengan kebanggaan di dada dan tanpa rasa takut.

“Kami dalam kondisi baik. Dua bulan lalu, kami bertemu Irak (di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia). Kami kalah waktu itu (Timnas Indonesia kalah telak 1-5) di kandang Irak, tapi kami berada di kondisi yang jauh lebih baik sekarang dan siap memberikan yang terbaik di Piala Asia ini,” ucap Asnawi dikutip dari laman resmi Piala Asia 2023, Senin (15/1/2024).

“Tentu kami (Indonesia) bahagia bisa main lagi di Piala Asia setelah 16 tahun,” imbuh bek kanan berusia 24 tahun itu.

Timnas Indonesia akan tampil lagi di putaran final Piala Asia setelah terakhir kali mentas pada 2007 silam dengan status tuan rumah bersama.

Di edisi 2023 kali ini, skuad Timnas Indonesia didominasi pemain muda. Asnawi yang berperan sebagai kapten tim, pun bertekad menjadi role-model yang baik bagi para pemain yang lebih muda darinya di skuad Garuda.

“Banyak pemain muda di skuad kami, jadi saya punya tanggung jawab besar di tim ini. Saya akan membawa tanggung jawab sebagai kapten itu dengan kebanggaan besar,” tutur Asnawi.

“Masyarakat Indonesia punya ekspektasi tinggi pada kami, dan tentu kami akan berusaha sekuat tenaga untuk bisa lolos ke babak 16 besar (Piala Asia 2023 Qatar),” tukas eks bintang PSM Makassar itu.

Komentar