Pesan Rembang Juliwati saat Pelantikan TP-PKK Motoling Timur

Minsel – ligo.id – Pengurus TP-PKK Kecamatan Motoling Timur dan Ketua-Ketua TP-PKK Desa se-Kecamatan Motoling Timur Resmi dilantik.

Pelantikan yang digelar di Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Karimbow itu dilakukan Camat Motoling Timur, Ifke Pondaag, SE., MM, selaku Ketua Dewan Pembina TP-PKK Kecamatan Motoling Timur.

Usai pelantikan Pengurus TP-PKK Kecamatan Motoling Timur, Ketua TP-PKK Kecamatan Motoling Timur melantik dan mengukuhkan Ketua-Ketua TP-PKK Desa se-Kecamatan Motoling Timur.

Sekretaris TP-PKK kabupaten Minahasa Selatan, Ny. Rembang Juliwati yang hadir dalam pelantikan memberikan motivasi pada para Hukum Tua selaku Ketua-Ketua Pembina TP-PKK Desa, untuk dapat menggerakkan TP-PKK di segala bidang.

Baca juga :  Penjagub Ismail Hadiri Pelantikan Perdosni Gorontalo

“Wujudkan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Selatan, yaitu Maju, Berkepribadian dan Sejahtera.” kata Rembang Juliwati. Jumat (11/6/2021).

“Tetap menerapkan 5 M yang selalu digaungkan oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Minahasa Selatan Ny. Elsje Rosje Wongkar-Sumual dalam tiap kesempatan.” sambungnya.

Ia juga mengapresiasi kecamatan Motoling Timur yang melaksanakan pelantikan Pengurus TP-PKK Kecamatan dan memberdayakan kembali TP-PKK untuk mewujudkan 10 program pokok PKK demi kesejahteraan keluarga di Kecamatan Motoling Timur.

Seketaris TP-PKK Minsel, tampak hadir jajaran Pengurus TP-PKK Kabupaten Minahasa Selatan, FORKOPIMCAM Motoling Timur, Pengurus Organisasi Wanita, Kepala Puskesmas, Kepala BP4K, Kepala PLKB, dan Para Hukum Tua Se-Kecamatan Motoling Timur dan tamu undangan lainnya. #stv/adm

Komentar