Pemkab Minahasa Selatan Kembali Raih Opini WTP ke 5 Kali

Minsel – ligo.id – Kabupaten Minahasa Selatan kembali meraih Opini WTP atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2020.

Raihan Opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) dari BPK RI tahun 2021 ini adalah kali ke 5 secara berturut-turut untuk Kabupaten Minahasa Selatan.

“Keberhasilan meraih opini WTP akan semakin memotivasi jajaran Pemkab Minsel, untuk meningkatkan kinerja dan pengelolaan keuangan berdasarkan Standar Akuntansi Pemerintahan.” kata Bupati Minahasa Selatan, Franky Donny Wongkar, SH. Senin (3/3/2021)

Bupati Minsel menerima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) dari Kepala Kantor BPK RI Karyadi, S.E., M.M., Ak., CA., CFrA., CSFK., di Aula Kantor Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia Provinsi Sulawesi Utara.

Baca juga :  Kementan Siap Bantu Kota Gorontalo, Berkat Kedekatan Marten dengan Sang Menteri

Tampak Bupati FDW didampingi Wabup Minsel Pdt. Petra Yani Rembang bersama Wakil Ketua DPRD Kab. Minsel Stefanus D.N Lumowa, SE. dan Sekretaris Daerah Kab. Minsel Denny Kaawoan, SE, M.Si.,

“Prestasi ini dipersembahkan untuk seluruh masyarakat Kabupaten Minahasa Selatan.” kata FDW singkat.

“Terimakasih dan apresiasi kepada semua pihak jajaran Pemkab Minsel atas komitmen, dedikasi dan kerja keras sehingga berhasil memperoleh opini WTP.” tutupnya. #stv/ar

Komentar