Walikota Gorontalo Dukung Pelaksanaan Regional Meeting Kawasan Teluk Tomini

Gorontalo -ligo.id- Walikota Gorontalo, Marten Taha menyatakan dukungannya atas diselenggarakan pertemuan regional meeting revitalisasi teluk tomini 12 -13 juni di Gorontalo.

Menurutnya potensi laut yang di miliki teluk tersebut salama ini merupakan sumber kehidupan masyarakat pesisir.

“Apabila teluk ini di kelola dengan baik, sebagaimana fungsinya maka akan sangat memberikan banyak manfaat bagi kehidupan warga khususnya para nelayan,” ujar Marten. Jumat (11/6/2021)

Ia mengapresiasi inisiatif yang dilakukan oleh Universitas Negeri Gorontalo Bersama Pemerintah pusat untuk menghidupkan kembali potensi keberadaan teluk agar terus terawat.

Baca juga :  Kementan Siap Bantu Kota Gorontalo, Berkat Kedekatan Marten dengan Sang Menteri

Dengan posisinya yang berada di garis katulistiwa, teluk yang dijuluki Gulf Van Tomini of Gorontalo oleh bangsa Belanda itu memiliki eksotis yang khas menyimpan sumber daya perikanan yang besar serta hamparan mangrove yang luas melengkapi keindahan alam laut Gorontalo.

Disisi lain, Marten mengakui Kawasan teluk temoni menjadi penghubung antara laut Gorontalo, Sulawesi Tengah yang secara otomatis memberikan kontribusi ekonomi bagi daerah.

Sebagai kota jasa dan perdagangan, kota gorontalo sangat diuntungkan karena menjadi pusat sentra perekonomian diwilayah Kawasan teluk tomini,” ucapnya.

Ia mengatakan dengan lancarnya akses laut dan darat saat ini, banyak warga yang datang untuk mengenyam Pendidikan dan berbelanja di Kota Gorontalo.

Baca juga :  Berantas Kemiskinan Lewat Penyaluran Bantuan Bagi Nelayan

Sehingga kita terus mengupayakan kualitas layanan dan infrastruktur Pendidikan dari tingkat dasar hingga perguruan tinggi agar benar – benar jadi barometer Pendidikan dikawasan teluk tomini,” jelasnya.

Demikian juga dengan jasa layanan lainnya, marten mendorong akselerasi pembangunan dari berbagai aspek sebagai daya tarik bagi pengunjung yang datang digorontalo.

Marten berharap pelaksanaan regional metting revitalisasi teluk tomini menjadi titik awal maju dan berkembangnya daerah Gorontalo, tidak hanya dikenal Kawasan regional dan nasional tapi juga di mata dunia. #vv/zi

Komentar