Rayakan Hari Jadi Kota Gorontalo, Marten: Cintai Lingkungan Kita

Gorontalo – ligo.id – Marten A. Taha Walikota Gorontalo, melaksanakan penanaman pohon disepanjang Jl. Sudirman kota Gorontalo, hal ini dalam rangka memperingati HUT Kota Gorontalo ke-293 yang dirangkaikan dengan Hari Bakti Rimbawa dan Hari Hutan Sedunia

Walikota Gorontalo menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai upaya untuk menjaga dan melestarikan lingkungan, apalagi di era otonomi daerah terjadi tekanan lingkungan dan sumber daya hutan mengalami depresi hebat.

“Dalam menghadapi situasi dan kondisi persoalan SDA kita, maka kita harus bisa saling mendukung, sinergitas dan bersungguh sungguh,” ujar Marten. Sabtu(20/3/2021)

Menanam pohon bersama, kata Marten menandakan adanya kepekaan kita akan kebutuhan senantiasa membangun, memperbaiki dan menjaga lingkungan perkotaan menjadi salah satu titik pangkal untuk upaya pemulihan lingkungan.

Baca juga :  Perhatian Jokowi Terhadap Sepak Bola Begitu Besar

“Peringatan ini adalah upaya untuk mengaktualisasikan jati diri sebagai manusia yang cinta lingkungan, tanggung jawab, disiplin, ikhlas, visioner, adil, peduli, kerjasama dan professional,” jelas Marten.

“Dan Pemkot Gorontalo memberi apresiasi atas kerja keras semua pihak dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pekerjaan pemulihan lingkungan dengan penanaman pohon secara ruas.” Tambahnya.

Saya selaku Walikota Gorontalo, menekankan pada seluruh jajaran harus siap menghadapi setiap perubahan yang terjadi, melakukan internalisasi, mencermati dan mempersiapkan instrumen kebijakan kerja, karena kedepan tugas yang dihadapi lebih besar tantangannya.

Baca juga :  Kementan Siap Bantu Kota Gorontalo, Berkat Kedekatan Marten dengan Sang Menteri

“Adapun beberapa kegiatan yang terus di perhatikan yaitu, pemulihan lingkungan secara sistematis, masif, meluas, dan melembaga, peningkatan penanganan Bio-Diversity, pengawasan standar dan  Law Enforcement secara ketat dengan tujuan mrnciptakan lingkungan hidup yang berkelanjutan,”papar Marten.

“Maka dari itu saya berharap di tengah pandemi covid yang sudah berjalan setahun ini, tidak memudarkan semangat dan keinginan kita dalam menjaga kelestarian lingkungan dan kehutanan di Kota Gorontalo,”pungkasnya. (#vv)

Komentar