Rakernas KKIG di Palu Berakhir, Kaltim Tuan Rumah 2018

PALU (LIGO) – Rapat Kerja Nasional III (Rakernas III) Dewan Pimpinan Pusat Kerukunan Keluarga Indonesia Gorontalo (DPP KKIG) dengan tema “KKIG Kuat, Gorontalo Hebat” yang berlangsung di Hotel Best Western Plus Coco pada 3 Desember 2017 resmi ditutup pelaksanaannya,

Acara Penutupan ini dihadiri oleh Dewan Penasehat, Dewan Pakar, Ketua Umum DPP KKIG, H. Syafrudin Mosii, Sekretatis Jendral, H. Robert Usman. Hadir Pula sesepuh KKIG Makassar, Prof. H. Yahya Hiola, Ny. Ismadonza Amu, Ketua Umum KKIG Makassar, Moh. Rom Dalie serta Ketua DPD se-Indonesia…

Didahului dengan pembacaan rekomendasi Rakernas III yang merupakan hasil dari rapat Komisi yang dilaksanakan pada hari Jumat (1/12/2017) yang terdiri dari 5 Komisi yang beranggotakan peserta Rakernas III serta 1 Komisi yang beranggotakan Pengurus DPP KKIG dan selanjutnya Rekomendasi Hasil Rakernas III tersebut diserahkan ke Ketua Umum DPP KKIG.

Ucapan permohonan maaf yang sebesar-besarnya dari tuan rumah pelaksana Rakernas III, Saiful Djafar dan Taswin Borman, atas kekurangan dan ketidaknyamanan peserta selama mengikuti pelaksanaan Rakernas III di Palu – Donggala. Tak lupa selaku tuan tumah, Syaiful Djafar menyampaikan ucapan terima kasih yang tidak terhingga atas kedatangan peserta Rakernas III yang diluar dugaan jumlahnya melebihi pelaksanaan Rakernas tahun sebelumnya.

Megawati Labolo, salah satu delegasi KKIG Makassar diminta oleh Panitia untuk mewakili seluruh peserta menyampaikan testimoni atas pelaksanaan Rakernas III DPP KKIG. Tante Els (sapaan akrab Megawati Labolo), menyampaikan terima kasih kepada tuan rumah yang telah sukses melaksanakan kegiatan dan merasa sangat puas dengan kerja dan usaha Panitia dalam mensukseskan Rakernas III Tahun 2017.

Ketua Umum DPP KKIG, H. Syafrudin Mosii dalam sambutannya menyampaikan Rakernas IV tahun 2018 mendatang akan dilaksanakan oleh DPD Kalimantan Timur. “Ucapan terima kasih dan penghargaan kami sampaikan kepada DPD Sulawesi Tengah di Palu-Donggala atas kerja keras mempersiapkan hingga berakhirnya Rakernas saat ini,” ungkap H. Syafrudin Mosii yang diakhiri foto bersama ketua DPP KKIG dengan seluruh Delegasi peserta Rakernas III.(LIGO)

Laporan : Afantri Yusuf (Kontributor Palu)

Editor : Mahmud

Komentar