Pemkot Gorontalo Terima Vaksin Sinovac

Gorontalo – ligo.id – Sebanyak 4.520 dosis vaksin Sinovac telah diterima Pemerintah Kota Gorontalo dari Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, Rabu (13/1/2021).

Vaksin tersebut kemudian diserahkan Walikota Gorontalo, Marten Taha kepada Dinas Kesehatan setempat untuk digunakan pada pelaksanaan vaksinasi tahap pertama Kota Gorontalo, Jumat (15/1/2021) nanti, bertempat di BLY.

“Sebenarnya kami sudah siap besok, namun kita juga harus menyesuaikan dengan kegiatan yang sama yang dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi, “ terang Marten.

Penangkal Covid-19 ini diterima langsung Wali Kota Gorontalo, Marten A. Taha, bersama jajaran pejabat Forkopimda di Instalasi Farmasi.

Baca juga :  Apel Perdana Pasca Idulfitri, Penjagub Ingatkan ASN Segera Bekerja  

 Lokasi penerimaan vaksin, seluruh kawasan instalasi Farmasi milik Kota Gorontalo dijaga ketat oleh aparat gabungan.

Termasuk sejumlah personil dari Brimob Polda Gorontalo, yang mengawal ketat saat vaksin tersebut hendak dimasukkan ke tempat penyimpanan.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, dr. Yana Yanti Suleman jelaskan, Pemkot Gorontalo yang paling siap dalam pelaksanaan vaksin.

Mulai dari ketersediaan tempat, sarana dan prasarana, SDM sampai dengan data calon penerima vaksin.

“Di Provinsi Gorontalo hanya ada dua daerah yang memiliki tempat yang sudah memenuhi syarat untuk penyimpanan vaksin …”

“Yakni Kantor Farmasi Provinsi Gorontalo dan Instalasi Farmasi Kota Gorontalo. Artinya, daerah inilah yang paling siap …”

Kami Pemkot Gorontalo, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Gorontalo,” ucap Marten.

Baca juga :  Halalbihalal di Rupri Fadel Muhammad, Marten: Ajang Silaturahmi

Pemkot Gorontalo paling siap dari daerah lain, bukan hanya sebatas seremonial belaka. Tetapi kata Marten, sejak awal berbagai hal telah dilakukan oleh Pemkot Gorontalo.

Maka saya harap kepada masyarakat jangan takut di vaksin jangan mudah mendengarkan berita-berita yang beredar di luar sana,kita lihat saja baru saja presiden di vaksin dia hanya tersenyum.

“Orang nomor satu di negara kita saja siap di vaksin kenapa kita sendiri takut”.tutup marten. (#c)

Komentar