Partai Demokrat Dukung Marten Taha-Ryan Kono

KOTA GORONTALO (LIGO) – Akhirnya arah berlabuhnya dukungan Partai Demokrat di Pilwako 2017 terjawab sudah. Melalui Surat Keputusan DPP Demokrat Nomor: 761/DPP.PD/I/2018 tertanggal 6 Januari 2018, tentang Persetujuan Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Gorontalo Periode 2018-2023.

Hal ini disampaikan oleh Anggota DPRD Kota Gorontalo dari Partai Demokrat, Muchsin Breket kepada awak media bahwa dukungan Demokrat akhirnya jatuh kepada pasangan calon Marten Taha dan Ryan Kono, dengan ditandatanganinya SK oleh Ketua Umum Partai Demokrat minggu (07/01/2018) dan langsung dikirim ke pengurus DPC Partai Demokrat dalam bentuk blanko model B.1.KWK Parpol.

“Alhamdulillah perjuangan baru mau dimulai,” ungkap Breket yang mengirimkan statusnya kepada wartawan dengan lembaran SK yang dikeluarkan oleh DPP Partai Demokrat.

Dengan adanya dukungan Partai Demokrat, maka pasangan Marten Taha dan Ryan Kono di dukung oleh 3 partai yakni PartaiGolkar, Partai Bulan Bintang dan Partai Demokrat.

Adapun persentasi dukungan kursi di DPRD Kota Gorontalo atas ketiga partai tersebut, Golkar 4 kursi, PBB 2 kursi dan Demokrat 4 kursi. Dengan demikian total perolehan kursi menjadi 10 kursi. Hal ini melebihi ketentuan yang dituangkan dalam Undang-Undang pemilihan kepala daerah. Dengan demikian, ketiga partai ini akan sepanggung dalam acara deklarasi yang bakal digelar pada tanggal 27 Juni 2018 mendatang.

Laporan: Jaringan SMSI Gorontalo

Editor: Arlan

Komentar