Ketua DPRD Kota Gorontalo : Kita Harus Teladani Nabi Ibrahim Dan Nabi Ismail

LINTAS KOTA (LIGO) – Rayakan Idul Adha 1439 Hijriah, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, Fedriyanto Koniyo bersama istrinya Meyce Camaru melakukan silaturahim bersama warga Kota Gorontalo di kediamannya kelurahan Limba U 1, Kecamatan Kota Selatan, Kota Gorontalo, Rabu (22/08/2018). Pada kesempatan itu, Fedriyanto Koniyo juga lakukan penyembelian hewan (sapi) Qurban yang kemudian dibagikan kepada Warga.

Ditemui usai lakukan penyembelian hewan Qurban, Fedriyanto Koniyo mengatakan penyembelian hewan qurban ini merupakan sikap yang diteladaninya dari Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail.

“Kalau kita melihat kisah Nabi Ibrahim yang mengorbankan orang yang dicintainya yakni Nabi Ismail anaknya untuk menjalankan perintah Allah SWT. Apa yang dilakukan oleh Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail tersebut patut kita teladani,” ucapnya

Bukan hanya itu, Fedriyanto pun menngajak seluruh masyarakat Kota Gorontalo untuk menumbuhkan sikap tenggang rasa antar sesama melalui momentum Idul Adha. Dengan momentum Idul Adha ini, dirinya juga berharap masyarakat untuk menumbuhkan sikap sosial dengan saling berbagi antar sesama.

“Hewan qurban yang di qurbankan itu baiknya dibagikan kepada sesama, kepada mereka yang kurang beruntung, sehingga apa yang di qurbankan itu bisa di ridhoi Allah SWT,” harap Fedriyanto Koniyo

Bagi Fedriyanto sendiri, momentum Idul Adha ini menjadi ajang silaturahim yang di mana rasa solidaritas antara sesama makin terjalin.

Baca juga :  Wow, Perdana Sanggar Teater Farabi Gelar Pentas Saripa Hala - Langga Buwa

Laporan : Najid Lasale
Editor : Bayu Supratna

Komentar