LINTAS BONEBOL (LIGO) – Program Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW) yang dilaksanakan oleh tim pelaksana dari Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD), kini tengah dilaksanakan pembangunannya di Kabupaten Bone Bolango (Bonebol), salah satunya di Desa Sogitia Kecamatan Bone.
“Alhamdulillah pekerjaan pembuatan rabat beton program PISEW di Desa Sogitia mulai dilaksanakan,”Kata Kepala Desa Sogitia, Sumitro Lopuo, saat dihubungi lewat via pesan media sosialnya, Senin (23/7).
Dia menjelaskan, tujuan program PISEW sendiri adalah untuk mempercepat pembangunan ekonomi masyarakat perdesaan dengan berbasis pada sumber daya lokal untuk mengurangi kesenjangan antar wilayah. Selain itu, untuk pengentasan kemiskinan, memperbaiki tata kelola pemerintahan daerah di tingkat kabupaten, kecamatan, dan desa (local governance), serta penguatan institusi lokal di tingkat Desa.
Sumitro mengungkapkan, khusus di Desa Sogitia PISEW diarahkan untuk pembangunan maupun pembuatan rabat beton yang merupakan jalan akses desa dengan panjang 314 meter dan lebar 2,5 meter.
”Pembangunan rabat beton ini diarahkan untuk pengembangan infrastruktur desa maupun wilayah di Desa Sogitia, khususnya di Dusun Sakti, Dusun Iloheluma, Dusun Mekar Jaya, dan Dusun Polahi Jaya,”Ungkap Sumitro Lopuo.
Dia menambahkan di Kecamatan Bone, ada tiga desa yang mendapatkan program PISEW, yakni Desa Sogitia, Desa Taludaa, dan Desa Masiaga. Untuk anggaran program ini, masing-masing desa mendapatkan sebesar Rp196 juta lebih, dengan panjang dan volume pekerjaan yang berbeda-beda.
Menurutnya, sasaran program PISEW adalah masyarakat desa dengan membangun akses jalan pertanian dan akses jalan desa.
“Pekerja dalam program ini adalah masyarakat dengan membentuk pengurus tingkat kecamatan, yaitu BKAD,”Urai Sumitro.
Sumitro mengatakan, pemerintah dan masyarakat Desa Sogitia sangat senang dengan adanya program ini dan mengucapkan terima kasih kepada Bupati Hamim Pou, Wabup Mohamad Kilat Wartabone, Ketua DPRD Faisal Mohie, Sekda Ishak Ntoma, Kepala Bappeda Litbang Iwan Mustapa, dan semua pihak yang sudah membantu suksesnya program PISEW masuk ke Kecamatan Bone, khususnya di Desa Sogitia.
“Kami berharap agar program PISEW dan program infrastruktur lainnya kedepannya bisa masuk lagi ke Desa Sogitia, terutama pekerjaan jalan dan jalan akses ke perkebunan,”Harap Sumitro.
Laporan : Mirnawaty Ahaya/Hms Kadir
Editor : Nasrun A.H.
Komentar