49 Tahun Eksis, KSP-KPKD Komitmen Tingkatkan Pelayanan

LIGO LIMBOTO – 49 tahun melayani KSP-KPKD harus jadi cermin bagi koperasi lain yang mulai tertidur lelap. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kab. Gorontalo, Ayuba Hida, dalam peringatan Milad Koperasi Simpan Pinjam (KSP)-Koperasi Primer Kesehatan Daerah (KPKD) di Kelurahan Hepuhulawa Limboto, selasa (28/11).

Dalam sambutannya Ayuba Hida menyampaikan, 49 tahun KSP-KPKD harus berkomitmen melayani dan mensejahterakan anggota dan menjadi contoh bagi koperasi lain yang sampai hari ini mulai tertidur.

“Di Gorontalo ada banyak koperasi-koperasi, namun saat ini koperasi-koperasi itu tertidur lelap. Hanya KSP-KPKD yang sudah 49 Tahun terus menunjukan eksistensinya dan berkomimen melayani serta mensejahterakan anggota,” Tegas Ayuba Hida.

Sementara itu, Ketua KSP-KPKD Noldy Faisal Tampi menyampaikan di Usia 49 Tahun KSP-KPD akan terus membenah demi menuju koperasi yang lebih baik untuk mewujudkan kesejahteraan anggota.

“Pelayanan yang maksimal yang akan kita lakukan demi terwujudnya koperasi yang lebih baik dalam melayani dan mensejahterakan anggota yang jumlahnya saat ini 1.514 anggota yang terdiri dari 3 kabupaten, yakni Kabupaten Gorontalo, Kabupaten Gorontalo Utara dan Kabupaten Bone Bolango,” harap Noldy Faisal.

Ketua KSP-KPKD Gorontalo, Noldy Faisal Tampi

Lebih lanjut dirinya menambahkan, KSP-KPKD memiliki sejarah yang panjang, yang mengalami pasang surut dalam menjalankan dan memajukan koperasi.

Dengan perjalanan yang panjang ini, KSP-KPKD dalam permodalannya mengandalkan modal sendiri terdiri dari iuran dan jasa pinjaman ditambah bunga bank serta bantuan modal dari BKE. Dengan jumlah peminjam saat ini 1050 Anggota, Jumlah Pinjaman yang disalurkan 17.537.506.477 Rupiah, jumlah total setoran 8.016.353.447 Rupiah, dana yang berada di tangan anggota saat ini 9.521.153.000 Rupiah,” Terangnya. (Lasale Najid).

Editor: Arlan

Foto: Alan Pakaya

Komentar